paytrenmillionaire.com

Nasib Pemain Sepakbola Liga Indonesia Yang memperihatinkan

Walaupun Kompetisi Liga Indonesia musim 2014 tak lama lagi akan bergulir, tapi masih banyak pesepakbola yang belum menerima gajinya. Beberapa di antara mereka berada dalam kondisi yang sangat memprihatinkan.
Dalam rilis Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) yang diterima detikSport, Jumat (22/11/2013), terungkap bahwa sejumlah pemain tak digaji klubnya hingga berbulan-bulan. Beberapa di antaranya bahkan belum menerima gaji musim sebelumnya.
Berikut beberapa nama pemain yang berdasarkan data APPI masih menunggu pelunasan tunggakan gaji dari klubnya masing-masing:

1. Fernando Soler
Pesepakbola asal Argentina ini terakhir memperkuat Persebaya 1927. Dia dikontrak selama 10 bulan oleh PT Pengelola Persebaya Indonesia sejak Februari 2013 dan hingga tim APPI mendatangi rumah kontrakannya, gaji yang dibayarkan baru dua bulan.
"Fernando Soler beserta istri dan 3 orang anaknya diusir paksa dari tempat tinggalnya karena sudah tidak memiliki uang untuk membayar sewa dan saat ini tidak tahu akan tinggal di mana," demikian penjelasan APPI terkait kondisi Soler.
Selain gajinya musim ini, dua bulan gaji Soler pada musim 2011/2013 juga belum dibayarkan. Dia berniat pulang ke negaranya, tapi tak bisa karena paspornya dan keluarganya ditahan oleh pihak imigrasi. Untuk mendapatkan kembali paspor tersebut, dibutuhkan sejumlah uang.
Berdasarkan kontrak, paspor dan Kitas seharusnya menjadi tanggung jawab pihak klub. Akan tetapi, sampai saat ini permasalahan tersebut tak kunjung diurus.

2. Alamsyah Nasution, Irwin Ramadhana
Kondisi memprihatinkan juga dialami dua mantan pemain PSMS Medan (Divisi Utama PT. Liga Indonesia 2012/2013), Alamsyah Nasution dan Irwin Ramadhana. Alamsyah belum menerima gajinya selama sepuluh bulan.
Pada bulan Juni 2013 lalu, Alamsyah datang ke Jakarta bersama 10 pemain PSMS lainnya untuk memperjuangkan hak-hak mereka. Mereka menemui PSSI dan PT. Liga Indonesia. Saat itu, PT LI berjanji akan berkoordinasi dengan manajemen PSMS. Tapi, hingga kini, Alamsyah belum menerima gaji yang dia tunggu-tunggu.
Untuk menyambung hidup, Alamsyah terpaksa bekerja serabutan. Dia menjaga kolam pemancingan dan menjadi supir becak demi menghidupi keluarganya.
Nasib yang tidak jauh berbeda dialami Irwin. Irwin juga belum menerima 10 bulan gaji. Dia kini terpaksa bekerja sebagai satpam di sebuah bank di Medan.

3. Hidayat Berutu
Sebagaimana pernah diwartakan oleh detikSport, kondisi Hidayat Berutu sungguh menyedihkan. Dia membela Perseman Manokwari pada musim 2012/2013 dan belum menerima gaji selama lima bulan.
Mantan kiper timnas U-22 ini cedera dan tak punya uang untuk membiayai pengobatannya. Padahal, perawatan cedera seharusnya menjadi tanggung jawab pihak klub.
Hidayat terpaksa menjalani pengobatan untuk menyembuhkan cederanya. Untuk mendapatkan uang, dia rela menjual seragam timnas dan medalinya lewat situs jual beli online.
Kondisi Hidayat kini sudah membaik, tapi dia masih membutuhkan dana Rp 50-75 juta untuk meneruskan terapi agar kondisinya kembali normal.

4. Lucky Diokpara
Lucky sempat ditahan oleh Dirjen Imigrasi Jakarta selama beberapa bulan akibat overstay dan tak memiliki surat izin tinggal yang sah. Surat izin tinggal harusnya menjadi tanggung jawab klubnya, Persisko (Tanjung Jabung Barat).
Ironisnya, menurut pengakuan Lucky, pihak manajemen klub lah yang melaporkan dia kepada pihak imigrasi mengenai masalah izin tinggal tersebut, sehingga dia ditahan. Persisko juga disebut belum membayar gajinya selama enam bulan.

5. Traore Moussa, Sylla Bamba
Traore dan Sylla belum menerima gajinya selama semusim dari PSAP Sigli (Divisi Utama PT. Liga Indonesia). Mereka telah berusaha memperjuangkan haknya dengan menelepon pihak klub hingga mengirim surat somasi. Tetapi, sampai saat ini, pihak klub tak kunjung membayarkan gaji mereka. Padahal, mereka membutuhkan uang untuk kembali ke negaranya, Mali.

6. Alm. Abdoulaye Sekou Camara
Camara meninggal saat menjalani latihan bersama Pelita Bandung Raya (PBR) pada bulan Juli silam. APPI menerima informasi dari agen Camara bahwa PSAP Sigli dan Persiwa Wamena, tempat Camara bermain pada musim lalu, masih memiliki utang gaji kepada almarhum Camara dan belum juga dilunasi sampai saat ini.
























0 komentar :

Posting Komentar

Pengunjung yang baik akan selalu meninggalkan komentar.

Get paid To Promote at any Location
paytrenmillionaire.com